Sewa Homestay Batu Malang Dekat Wisata BNS

Merupakan salah satu Homestay Di Batu yang berlokasi dekat tempat wisata BNS. Hanya berjarak sekitar 150 meter dan bisa dijangkau hanya dengan berjalan kaki. Homestay Dekat BNS ini sangat mudah di temukan karena lokasi berada di pinggir jalan. Memiliki fasilitas 3 kamar tidur yang bisa menampung sekitar 8 Orang.

Kami Recomendasikan Penginapan Muthia Bagi Wisatawan saat Liburan Di Batu

Homestay Muthia: Tempat Beristirahat Para Petualang
Jalan-jalan ke kota malang untuk berpetualang dan menikmati keindahan kota tersebut kurang lengkap jika belum menginap di Homestay Muthia. Homestay satu ini wajib kamu kunjungi jika berlibur kesana, karena hanya dengan mengeluarkan biaya murah sudah bisa merasakan sensasi menginap yang menyenangkan.
Homestay Muthia adalah akomodasi dengan lokasi yang strategis, tepatnya berada di Oro-oro Ombo. Bukan hanya letaknya yang strategis, namun Homestay satu ini juga merupakan akomodasi paling dekat sama Batu Night Spectacular (BNS) dengan jarak hanya sekitar 0,35 km dan Jawa Timur Park 2 berjarak sekitar 0,69 km.
Tentang Homestay Muthia
Jika kamu mau menginap di Homestay Muthia Batu, maka bukan hanya memberikan kemudahan untuk mengeksplorasi destinasi wisata. Akan tetapi juga memberikan kenyamanan untuk beristirahat, terutama bagi para wisatawan.
Homestay Muthia Batu adalah akomodasi terbaik yang kami rekomendasikan untuk kamu. Jika kamu merupakan seseorang yang tak hanya mengutamakan budget, tapi juga kenyamanan saat beristirahat setelah menempuh perjalanan seharian penuh.
Memiliki Kualitas Terbaik dan Harga Terjangkau
Buat kamu yang menginginkan kualitas pelayanan terbaik dengan harga yang terjangkau, maka Homestay Muthia Batu merupakan pilihan yang tepat untuk dikunjungi. Sebab meskipun tergolong murah, akomodasi ini menyediakan fasilitas memadai dan pelayanan yang tetap terjaga mutunya.
Memiliki Fasilitas Kamar Terbaik
Terdapat beberapa fasilitas kamar maupun terdekat didalamnya yang bisa kamu nikmati. Namun yang paling berguna adalah TV kabel dimana, kamu bisa menonton tayangan bola bebas gangguan. Mari menginap dan nikmati fasilitas terbaik berikut:
TV kabel
Pemutar DVD
Dapur kecil
Kulkas
Lemari es
Pancuran
TV
ATM/Bank
Salon kecantikan
Salon rambut
Laundry Swadaya
Toko
Supermarket
Terdapat Layanan Khusus Didalamya
Bukan hanya fasilitas saja yang tersedia di Homestay Muthia. Ada juga layanan khusus yang bisa kamu temukan disana. Dengan adanya layanan ini, maka bisa membuat para wisatawan yang menginap semakin betah. Berikut adalah beberapa layanan khusus Homestay Muthia, yang bisa kamu nikmati yaitu:
Resepsionis 24 jam
Keamanan 24 jam
Laundry
Adanya beberapa layanan tersebut pasti akan sangat membantu wisatawan jika ingin menanyakan sesuatu. Pasalnya para tamu akan dibantu jika mengalami keluhan dengan adanya resepsionis 24 jam. Dan pastinya untuk keamanannya juga terjamin karena sudah ada juga layanan Keamanan seharian tersebut.
Dapatkan Pengalaman Berkesan Menginap di Homestay Muthia
Akomodasi ini merupakan pilihan tepat bagi Anda dan pasangan yang ingin menikmati liburan secara romantis. Kamu akan mendapatkan mendapatkan pengalaman yang penuh kesan bersama pasangan dengan menginap di Homestay yang berlokasi di kota batu ini.
Ulasan Dari Para Penginap di Homestay Muthia
Agar bisa mayakinkan kamu untuk menginap, maka perlu penjelasan lebih lanjut mengenai akomodasi ini. Disini kami akan memberikan penjelasan mengenai ulasan dari para wisatawan yang sudah pernah menginap disini. Ini dia penjelasan lengkap ulasan dari masing-masing wisatawan, yaitu:
Aven Saputra
Menurutnya setelah selesai menginap ada kesan bagus yang bisa dirasakan. Dimana Aven Saputra mengatakan bahwa Tempat lumayan bersih, namun sayang air sering mati dan tidak ada water heater nya.
Andi Herman
Ada juga ulasan dari wisatawan lainnya yang sudah pernah menginap di sini. Ia mengatakan kalau sangat nyaman menginap disini karena pelayanannya ramah dan tempatnya sangat bersih. Sangat cocok untuk dikunjungi bersama keluarga. Lalu yang tidak kalah bagusnya, kami bisa menginap dengan harga yang sangat terjangkau.
Bagaimana apakah kamu tertarik untuk menginap di Homestay Muthia? Jika tertarik, maka bisa booking homestay tersebut melalui situs terpercaya yang ada di internet.

Kami Recomendasikan Tempat Penginapan Yang Nyaman & Murah

Inaya Homestay: Tempat Peristirahatan Ideal untuk Penjelajah Kota Batu
Jika kamu berkunjung ke Kota Batu, Jawa Timur untuk menikmati salah satu destinasi wisata terbaik, sempatkan untuk mampir di Inaya Homestay. Beralamat di Jl. TVRI Gang 4 No. 29, Desa Oro-Oro Ombo, Kota Batu, Jawa Timur, Inaya Homestay merupakan akomodasi terbaik yang layak untuk ditempati.
Akomodasi sangat cocok di kunjungi apabila kamu hanya memiliki budget terbatas. Meskipun begitu, didalamnya terdapat fasilitas menarik yang bisa kamu pakai. Jadi, sangat kami rekomendasikan jika kamu sedang lelah dalam perjalanan dan mau menginap.
Lokasi Inaya Homestay dekat Kantor Kepala Desa
Lokasi dari Inaya Homestay ini lumayan sulit untuk di kunjungi karena berada disekitar perkampungan yang membuatnya tidak mudah ditemukan. Namun jika ada wisatawan yang berniat untuk untuk menuju homestay ini, cukup mengarahkan kendaraan menuju ke selatan melalui Jl. Raya Oro-Oro Ombo.
Setelah itu, tinggal belok kanan pada perempatan sebelum Kantor Kepala Desa Oro-oro Ombo. Nah, dari lokasi tersebut, kamu cukup melanjutkan perjalanan sekitar 200 meter. Maka akomodasi ini akan terlihat yaitu berada di sebelah kanan jalan.
Ketahui Lebih Lanjut Inaya Homestay
Seperti akomodasi yang berada di Jalan TVRI lainnya, homestay ini juga berjarak sangat dekat dengan theme park di Oro-Oro Ombo, dan yang paling dekat tentu saja bns, dengan jarak sekitar 400 meter. Bukan hanya itu saja, ada beberapa objek wisata yang dekat sama homestay ini, yaitu:
Batu Secret Zoo
Eco Green Park
Coban Putri
Coban Rais
Untuk menuju beberapa objek wisata tersebut, kamu hanya memerlukan waktu yang cukup singkat yaitu sekitar 10 menit.
Memiliki Desain Proporsional
Salah satu yang menjadi daya tarik homestay ini, adalah memiliki desain proporsional. Dimana wisatawan akan disuguhkan dengan nuansa homey yang dipadu dengan keberadaan tumbuhan hijau di sekitar penginapan.
Makanya dapat tercipta suasana sejuk dan menenangkan hati. Selain itu, jika pagi telah tiba terdapat keindahan kabut yang turun dari gunung Panderman. Inilah yang menjadi pemandangan terbaik untuk ditonton di homestay tersebut.
Tarif Murah untuk Menginap
Untuk masalah tarif kamu tidak perlu khawatir, karena homestay dua lantai dengan tiga kamar ini menawarkan tarif yang cukup murah. Dimana kamu hanya perlu mengeluarkan biaya permalam sebesar:
Rp700.000 saat weekday
Rp900.000 ketika weekend
Murah bukan? Inilah alasan mengapa homestay ini layak untuk kamu kunjungi. Akan tetapi biaya tersebut bisa berubah kapan saja, tergantung sama kebijakan pengelola dan waktu penyewa homestay ini.
Memiliki Fasilitas Cukup Lengkap
Jika dilihat dari tarif homestay ini kurang bagus untuk dikunjungi. Namun jangan salah, meskipun harganya segitu, Inayah Homestay ini sudah di lengkapi dengan beberapa fasilitas cukup memadai. Seperti:
Terdapat tiga kamar tidur dengan double bed
Ruang tamu
Ruang keluarga
Dapur
Teras
Tempat parkir
Kitchen set
Bukan hanya itu saja, didalamnya juga terdapat fasilitas lainnya yaitu kamar mandi yang sudah di lengkapi dengan shower air panas & dingin yang bisa digunakan para wisatawan jika sedang menginap untuk menghangatkan diri.
Jika kamu memiliki rencana untuk berlubur ke kota batu, maka bermalamlah di Inaya Homestay. Caranya mudah sekali yaitu tinggal mencari situs untuk melakukan booking. Namun jika kamu masih kebingungan dalam mencari homestay ini, maka bisa booking secara langsung lewat pengelola dengan menghubungi telepon di nomor

Informasi Wisata Petik Apel Di Batu Dan Tiket Masuk , Agenda Liburan anda ke wisata petik apel , Batu

Lokasi dan Harga Tiket Wisata Petik Apel Malang
Wisata petik apel di Malang bisa masuk ke daftar liburan akhir pekan sebagai destinasi wisata populer. Walaupun Malang dijuluki sebagai Kota Bunga, namun tepatnya di kota Batu beragam sekali destinasi wisata salah satunya terkenal dengan produsen buah apelnya.
Kebun apel mudah ditemukan di Kota Batu. Bagi yang pertama bertamasya memetik apel Malang, nantinya akan dipandu oleh warga lokal yang sudah stay di tempatnya, dan wisatawan juga dipersilakan untuk bergabung.
Dalam wisata petik apel di Malang, wisatawan disuguhi buah apel segar dari kebun. Wisatawan sendiri juga bisa memetik buah apel dari pohon apelnya langsung dan mencicipinya. Kebun apel disini luas sekali, karena itu pengunjung pastinya tertarik untuk berlibur untuk memetik buah apel.
Wisata petik apel di Malang sebagian besar dijalankan langsung oleh petani dan warga sekitar. Mengunjungi wisata petik apel di Malang membantu meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.

Wisata Petik Apel Malang

1. Kelompok Tani Makmur Abadi
Wisata petik apel pertama di Malang dilakukan oleh Kelompok Tani Makmur Abadi. Petani apel di Tulungrejo, Bumiaji, Kota Batu mengelola langsung kebun apel di sini. Jika Anda ingin berlibur di Wisata Petik Apel Malang Kelompok Tani Makmur Abadi, lokasi berada di Jl. Raya Tulungrejo No.24, Tulungrejo, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Anda cukup membayar uang masuk Rp 25 ribu, sudah bisa memetik dan menikmati apel sepuasnya.

2. Green Garden
Wisata petik apel Malang Green Garden berlokasi di Jl. Pangeran Diponegoro, Kecamatan Turunrejo, Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Aturan serupa juga berlaku di Green Garden, di mana pengunjung bisa memetik apel sebanyak-banyaknya di kebun ini. Untuk jam buka wisata ini, dari pukul 07:00 WIB sampai 17:00 WIB. Anda hanya perlu membayar Rp 25.000 untuk memetik apel di sini.

3. Wisata Petik Apel Malang Agro Rakyat
Wisata petik apel Malang selanjutnya Agro Rakyat yang berlokasi di Jl.Raya Sidomulyo, Kecamatan Sidomulyo, Batu, Kota Batu, Jawa Timur. Kebun apel ini buka dari jam 7 pagi sampai jam 5 sore. Sama seperti tiket masuk kebun apel lainnya, Anda hanya perlu membayar Rp 25.000 saja.
Kebun petik apel ini ditumbuhi pohon apel dengan cabang yang cukup rendah, jadi Anda memetik apelnya mudah dan bebas pilih buah yang besar dan segar-segar. Di sini Anda juga bisa menikmati memetik apel di area kebun sepuasnya. Jika Anda ingin membawanya pulang, Anda harus membayar biaya lain selain tiket masuk.

4. Petik Apel Mandiri
Bertamasya ke kebun apel Mandiri sangat seru sekali, karena disini banyak sekali berbagai macam buah apel, baik apel hijau maupun apel merah dengan kualitas tinggi. Anda bisa makan apel sebanyak yang Anda suka di kebunnya langsung, atau Anda bisa membawanya pulang.
Jika Anda ingin membawanya pulang, akan tarif Rp 30.000 hingga Rp 40.000 untuk satu kilo apel yang sudah dipetik. Jika ingin berlibur disini bersama keluarga dan sahabat, New Mitra Apel terletak di Sidomulyo, Kota Batu.
Dengan tiket senilai Rp 25.000 saja, Anda sudah bisa berjalan-jalan melewati kebun apel dan memetik apel sepuas-puasnya. Kebun apel Mandiri juga menawarkan paket wisata untuk rombongan wisatawan juga lho.

5. Kusuma Agrowisata Batu
Kusuma Agrowisata Batu memiliki kebun apel dan kebun lainnya yang sangat luas. Jika mencari wisata perkebunan dan pertanian dengan suasana pegunungan yang sejuk, pesona tempat ini juga bukan kaleng-kaleng. Anda bebas mau petik banyak apel disini langsungd dari pohonnya.
Terletak di Jalan Abdul Gani Atas, Kota Batu, Malang, objek wisata petik apel ini menawarkan wisata kebun apel, jambu biji merah, jeruk, buah naga, strawberry, dan wisata petik sayur hidroponik bebas pestisida. Untuk biaya masuknya dihitung per orang, mulai dari Rp 65.000 dan berlaku untuk semua pengunjung berusia 3 tahun ke atas.

Keseruan Liburan yang tak terlupakan Saat Berkunjung Ke Wisata Jatim Park 3

Jatim Park 3! Wahana Baru Dino Park Dan Milenial Glow Garden
Hai guys, kali ini kita akan mereview Jatim Pak 3 terbaru di tahun 2024. Jatim Park 3 ini merupakan Wahana Taman Hiburan populer mulai dari Dino Park, Milenial Glow Garden, The Legend Star, Fun Tech Plaza, dan Museum Musik Dunia yang berada di Kota Batu, Jawa Timur.
Ikon paling populer di Jatim Park 3 ini adalah Dino Park-nya guys, jadi kali ini kita akan review Dino Park dan juga Milenial Glow Garden. Pokoknya daripada kalian penasaran langsung aja simak artikel ini sampai selesai.

Wahana Jatim Park 3 Dino Park dan Milenial Glow Garden
Tempatnya sangat luas guys, di sini juga banyak tempat makanan dan minuman layaknya di mall. Mau makan ataupun ngafe di sini juga bisa, untuk harganya sendiri menurut aku masih affordable. Di sini juga ada air mancur dengan Patung T-Rex dengan beberapa Superhero, kalian bisa langsung jepret dan ambil foto di sini
Masuk dalam gedungnya, terdapat beberapa pintu masuk wahana guys. Nah, agar kalian tau keseruan berwisata disini, berikut Review Wahana Dino Park dan Milenial Glow Garden yang ada di Jatim Park 3.

1. Wahana Baru Dino Park
Wahana pertama yang akan kita review adalah Dino Park, guys. Di sini ada bermacam-macam tiket masuk wahana dan terusan yang bisa kalian pilih. Kalau kalian pilih yang Dino Park, jadi tidak tersedia tiket sendiri ya, harus beli tiket terusan untuk informasi harga tiketnya sebagai berikut:
Dino Park + The Legends Stars: 140K – 160K
Dino Park + Funtech Plaza: 150K – 170K
Dino Park + Museum Musik Dunia: 150K – 170K
Dino Park + Infinite World: 150K – 170K
Dino Park + Secret Journey: 150K – 170K
Dino Park + Predator Fun Park: 150K – 170K
Pembayarannya bisa melalui Tunai, QRIS, dan juga Debit. Museum ini menjadi rumah bagi fosil dinosaurus, fosil-fosil ini dapat menunjukkan ukuran dan tinggi dinosaurus termasuk Tyrannosaurus rex yang ikonik.
Semua kerangka ini kamu bisa lihat di dalam Museum Dino guys. Pengunjung juga bisa mempelajari berbagai informasi lain tentang Dinosaurus lho, bahkan sampai persebaran DNA dan masa hidup Dinosaurus. Seru banget kan!

2. Milenial Glow Garden
Wahana terakhir yang akan kita explore adalah Milenial Glow Garden. Milenial Glow Garden adalah wahana yang punya luas 2 hektar ini dibagi menjadi dua bagian, yaitu Area Indoor dan juga Outdoor mirip dengan wahana lampu interaktif team lab di Jepang, guys. Untuk harga tiketnya adalah sebagai berikut:
Milenial Glow Garden: 80K – 100K
Milenial Glow Garden + The Legend Stars: 120K – 140K
Milenial Glow Garden + Funtech Plaza: 120K – 140K
Milenial Glow Garden + Museum Musik Dunia: 120K – 140K
Milenial Glow Garden + Dino Park: 140K – 170K
Milenial Glow Garden + Predator Fun Park: 110 – 145K
Wahana Milenial Glow Garden menjadi Wahana Jatim Pak 3 Malang yang bisa memanjakan mata kalian guys. Wahana terbaru dari Jatim Park ini menggunakan Hightech Proyektor untuk memancarkan seni yang indah.
Beberapa area yang bisa kamu kunjungi antara lain ada Lumina Magica for Season, Crystal Universe, Ballroom Animal Forest, dan juga Flower Forest. Atraksi cahaya dalam ruangan gelaplah yang menjadi keunikan dari Milenial Glow.

Pastinya jangan lupa, buat kalian mengabadikan momen berharga ketika sedang berada di Jatim Park 3. Sekian review dari kita untuk Wisata Baru Dino Park dan Milenial Glow Garden terbaru 2024. Semoga artikel ini bermanfaat buat kalian semua dan sampai jumpa di artikel selanjutnya.

Flora Wisata Santera Pujon – Malang , Liburan Seru Bersama Kluarga

Santerra De Laponte: Tempat Wisata Instagramable di Malang
Agar kalian tidak ketinggalan artikel terbaru dari kami, kami akan memberikan update terbaru tentang salah satu wisata yang ada di kota Malang yaitu Santerra De Laponte. Wisata Santerra De Laponte ini berlokasi di Jalan Raya Madya, Kecamatan Pujon, Kabupaten Malang.
Buat kalian yang belum tahu tempatnya di mana, kalian bisa cari di aplikasi GPS ketik aja Wisata Santerra De Laponte kemudian tinggal ikuti petunjuk arahnya. Jadi lokasinya ini gak terlalu jauh di kota Batu dan kalau dari alun-alun kota Batu hanya sekitar 10-15 menit aja. Santerra De Laponte buka setiap hari, jadi kalau weekdays buka mulai pukul 08.00 pagi sampai pukul 05.00 sore dan kalau weekend pukul 08.00 pagi sampai pukul 06.00 sore.
Pertama kalian akan masuk ke area parkirnya, untuk biaya parkir motor itu Rp5.000 dan untuk mobil Rp10.000. Ini area parkirnya luas banget ya guys, jadi kalian gak perlu khawatir kesulitan mencari tempat parkir.
Untuk harga tiket masuk Santerra De Laponte sebesar Rp35.000 dan kita akan dapat voucher potongan untuk pembelian minuman ataupun bunga di sini. Di sini banyak menjual aneka makanan ringan dan juga makanan berat, jadi kami saranin untuk makan yang di Foodcourt.

Spot Wisata Ramai Pengunjung di Santerra De Laponte
1. Little Korea
Little Korea adalah tempat wisata yang bangunannya itu mirip banget dengan yang ada di Korea guys. Kalian kalau ke sini udah berasa seperti ada di Korea, karena memang mirip banget.
Di sini juga ada persewaan baju Hanbok, buat kalian yang ingin berfoto-foto pakai baju ala-ala Korea gitu dengan biaya Rp30.000-Rp50.000 tergantung model dan usia ya guys. Di Little Korea juga ada spot foto Spinner 360, jadi kalian bisa berfoto di situ dengan view suasana Korea dan ini biayanya Rp30.000.
Selain itu di sini juga ada baju kimono ala Jepang gitu yang bisa kalian sewa untuk berfoto-foto. Selain itu ada spot foto dengan burung gitu biayanya itu murah cuman Rp5.000 aja dijamin anak-anak suka banget foto.

2. Little Amsterdam
Little Amsterdam ini nawarain banyak banget replika bangunan Belanda gitu dan bagus banget dijadikan spot foto di sini. Kalian juga bisa sewa baju ala-ala Belanda gitu yang bisa kalian pakai untuk berfoto-foto cantik ala Nona Belanda di depan kincir anginnya. Jadi kalian gak perlu jauh-jauh ke Belanda, karena di Santerra De Laponte ini udah berasa seperti di Belanda.

3. Rainbow Slide
Wahana satu ini seru banget guys, wajib banget ke tempat hidden gem ini pas lagi di Santerra De Laponte. Jadi nantinya bakal naik ban dan turun sampai ke ujung seluncurannya. Untuk tiket perosotannya biayanya Rp20.000 untuk sekali luncur. Jadi kapan mau nyobain wahana seluncuran terpanjang di Malang satu ini?

4. House of Terror
Wahana House of Terror merupakan merupakan tempat dengan konsep rumah hantu gitu guys. Dan buat kalian yang ingin Wahana berbeda, di sini nih tempatnya. Jadi wahana ini bisa memacu adrenalin kalian.
Untuk masuk ke wahana ini dikenai biaya Rp25.000 aja dan di Spot ini juga banyak banget bunga warna-warni yang mengelilingi, jadi mata tetap termanjakan oleh pemandangan yang cakep banget. Dijamin rasa takut saat keluar dari tenpat ini akan hilang guys.

Kalau kalian capek tenang guys, di sini menyediakan persewaan e-bike. Jadi bisa menikmati keliling Santerra tanpa jalan kaki. Sangat rekomen untuk liburan budget murah tapi dapat semuanya. Buruan guys! Segera abadikan momen seru kalian di Santerra De Laponte.

Wisata Museum Angkut Batu, Destinasi Paling Instagramable di MalangWisata Museum Angkut Batu, Destinasi Paling Instagramable di Malang

Wisata Museum Angkut Batu, Destinasi Paling Instagramable di Malang
Wisata Museum Angkut Batu agaknya jadi destinasi wisata favorit yang kerap kali jadi pilihan para wisatawan saat berkunjung ke Kota Batu, Jawa Timur. Pilihan wisata ini berada sekitar 20 km dari Kota Malang, dan terletak di kawasan seluas 3,8 hektar di lereng Gunung Panderman.
Daya tarik utama yang di tawarkan museum ini adalah koleksi mobil-mobil klasik dan bersejarah dengan jumlah lebih dari 300-an, mulai dari yang tradisional sampai yang modern. Tapi selain koleksi mobilnya yang memukau, wisata ini juga punya keunikannya tersendiri, lho. Memangnya apa saja ya yang ada di museum ini? Yuk, lihat informasi lengkapnya berikut!

Daya Tarik Wisata Museum Angkut Batu
Daya tarik yang dimiliki wisata museum angkut batu sesuai dengan namanya, yaitu menyuguhkan banyak sekali mode angkutan yang di padupadankan dengan berbagai macam model atau landscape dari banyak bangunan eksotis dunia. Saat masuk, kalian akan langsung disuguhi zona-zona yang cukup unik seperti zona Sunda Kelapa dan juga Batavia.
Zona ini sendiri sengaja di desain semenarik dan semirip mungkin sehingga para pengunjung bisa lebih menikmati sensasinya. Berikutnya, kalian juga bisa mengunjungi zona Uni Eropa dengan desain 4 negara besar yaitu Jerman, Italia, Prancis, dan Inggris.
Semakin masuk ke dalam, kalian juga bisa masuk ke zona dengan desain khas kota Chicago di tahun 1920. Nah, jika kalian juga tipe-tipe orang yang menggilai film Hollywood maka tak perlu jauh-jauh lagi ke Amerika, karena disini kalian bisa merasakan sensasi datang langsung ke negara itu. Biar lebih lengkap berikut kami sajikan daftar zona-zona yang bisa kalian temui di wisata museum angkut batu:

1. Zona Hollywood
2. Zona Gangster
3. Zona Pecinan
4. Zona Eropa
5. Zona Batavia
6. Area Hall

Lokasi Wisata dan Fasilitas Museum Angkut Batu
Untuk alamat dan rute lokasi, wisata ini bertempat di Jl Sultan Agung Nomor 2 Ngaglik yang mana masih termasuk ke dalam area wisata Jatim Park. Jadi untuk bisa kesini kalian bisa menempuh rute yang ada dengan kendaraan roda dua maupun roda empat.
Untuk jam operasionalnya, museum ini mulai buka di jam 11:00 hingga 20:00 WIB. Kalau kalian mau berwisata kesini, sebaiknya datang agak siang supaya bisa puas keliling museum bareng keluarga, teman, atau bareng si doi.
Selain tempatnya yang mudah di jangkau, museum ini juga punya fasilitas lengkap, lho! Di luar ada area parkir yang sangat luas. Jadi tak perlu takut kehabisan tempat parkir, deh. Ada juga fasilitas umum seperti toilet, ATM Center, lift, dan musholla yang pastinya bisa bikin kalian makin betah ada disini.
Lebih serunya lagi nih di wisata museum angkut batu ada zona pasar apung yang keren abis. Disini kalian bisa belanja oleh-oleh atau menjelajahi kuliner Nusantara sambil naik perahu. Apalagi banyak spot buat foto-foto cantik yang pastinya kece banget buat jadi postingan instagram.

Kegiatan Menarik Lain di Museum Angkut Batu
Kalau mampir kesini, kalian bukan cuma bisa liatin kendaraan-kendaraan klasik yang keren. Tapi kalian juga bisa melihat penampakan dari kabin VIP yang dulunya sering di gunakan oleh presiden. Atau kalian juga bisa melihat pertunjukan 3D mapping dan mengenali bagaimana budaya Nusantara melalui koleksi ratusan topeng mulai dari Sabang sampai Merauke. Apalagi nih, museum angkut batu juga punya teknologi VR di beberapa zona nya. Gimana? Keren banget kan?

Nah, itu dia sekilas informasi mengenai wisata museum angkut batu yang menyajikan nilai tradisional dan modern dalam satu tempat sekaligus. Kalau berkunjung ke Kota Batu, pastikan destinasi ini masuk ke list liburan kalian dan rasakan keseruannya disana, ya!

Jatim Park 2 : Taman hiburan yang sempurna untuk Liburan kluarga yang tak terlupakan

Review Wahana Seru di Jatim Park 2
Gak perlu nunggu uang banyak buat ajak anak berlibur ke Wisata Jatim Park 2. Hei Arek Malang! Kalian pasti setuju kan ya liburan itu gak harus jauh dan mahal bersyukurlah yang tinggal di Malang ini.
Mau berlibur bertema adventure, edukatif, atau atau alam seperti pantai, gunung, air terjun semuanya itu lengkap dan dekat. Liburan bareng anak dengan melihat hewan juga bisa banget di Jatim Park 2.
Ada hewan-hewan lucu dan gemas bikin si kecil belajar mengenal hewansecara langsung dengan senang. Kalian juga bisa berinteraksi dengan hewan secara langsung seperti memberi makan dan berfoto ria.
Gak cuman itu, ada banyak wahana seru yang bisa dicoba satu keluarga untuk seru-seruan. Yang suka main air juga pasti bakal betah di sini, karena tersedia banyak permainan air yang seru. Pastinya juga gak perlu repot bawa bekal karena di setiap sudutnya tersedia foodcourt dengan menu-menu yang pastinya enak.
Jika capek berjalan, kalian juga bisa sewa eBay buat menjelajah seluruh sudut Jatim Park 2 tanpa rasa lelah. Ingat ya! Momen berharga seperti liburan bersama keluarga tercinta akan selalu dikenang. Yuk ajak keluarga pacar dan teman buat berlibur di Jatim Park 2.

Wahana Paling Seru dan Baru di Jatim Park 2
Berikut wahana paling seru dan baru di Jatim Park 2 dan jangan sampai kalian lewatkan yaa.

1. River Adventure
Wahana ini seru banget, kalian bisa naik perhau sambil memberi makan langsung para burung pelikat. Jenis burung air yang sering dijumpai di Australia. Masih di River Adventure, kalian akan memasuki goa yang isinya penuh dengan magic seperti masjid dan juga jin di kartun Aladdin.
Senangnya di Jatim Park 2 ini banyak wahana-wahana yang anak kecil boleh naik gak perlu batasan tinggiatau umurnya. Di dalam sini ada Fantasi Land, dimana ini wahana yang ramah anak bisa dinaikin orang tua maupun anak-anak.

2. Safari farm
Wahana paling favorit di Jatim Park 2 namanya Safari farm. Di sini kita juga bisa kasih makan langsung hewan-hewan yang berkeliaran. Selain Safari farm ada juga Tiger Land, Reptile Land Garden, Baby Zoo, Zona Akuarium, Savana, dan ada juga museum satwa yang sudah bertaraf Internasional. Berbagai wahana yang mengacu adrenalin juga loh, jadi gimana temen-temen sudah nentuin kapan mau kesini?

3. Drive Thru Park
Di wahana ini kamu bisa melihat beberapa Spot, di spot pertama ada binatang Binatang, di spot kedua ada Fantasi Land. Fantasi Land ini merupakan area bersensor yang akan menampilkan informasi tentang satwa. Di area ini juga ada Under The Sea yang merupakan area bersensor juga yang akan menampilkan informasi satwa-satwa bawah laut.
Di Spot ketiga kalian akan disguhkan dengan berbagai macam hewan. Ada rusa, burung, kambing, dan lain-lain. Untuk spot ketiga akan ditampikan berbagai macam rumah adat yang ada di Indonesia.
Dan masih banyak spot-spot yang gak kalah menarik. Bagi kalian yang gak bawa mobil, di wahana ini menyediakan e-car dengan harga 10 ribu saja/orang.

Sekedar informasi Jatim Park 2 itu luas banget, kalian bisa sewa e-bike dengan membayar 150 ribu/ 3 jam. Itulah review wahana paling seru di Jatim Park 2 yang lagi jadi favorit pengunjung dan wajib kalian kunjungi.

Homestay Bisma Malang Kolam Renang Luas Free Wifi

Homestay Bisma Kolam Renang Luas Free Wifi
Mau liburan ke Malang, tapi bingung nyari penginapan? Check in di Homestay
Bisma Malang dan rasakan sensasi liburan menyenangkan dan hemat biaya.
Kenapa hemat biaya? Yuk, ketahui lebih lanjut alasannya dan berbagai keuntungan
menginap di Homestay Bisma Malang.
Berlibur di Malang memang belum lengkap kalo belum mencoba lebih dari 5
destinasi wisata. Kalo begitu, sehari aja nggak cukup dong! Nah, salah satu hal yang
dibutuhkan
adalah
tempat
menginap. Tenang, Homestay Bisma Malang
menyediakan penginapan dengan fasilitas super lengkap. Apa saja? Berikut ini
ulasannya!
Homestay Bisma Malang Penginapan Teraman dan Terlengkap
Homestay Bisma Malang merupakan penginapan yang terletak di Malang. Tepatnya
berada di Batu, Malang. Homestay ini dibangun di atas ketinggian >1000 mdpl,
sehingga memberikan pengalaman yang memukau karena bisa menikmati
keindahan kota Malang. Homestay Bisma Malang telah dipercaya oleh banyak
pengunjung sebagai tempat menginap yang strategis dan dekat dengan banyak
destinasi wisata sehingga menghemat biaya transportasi tambahan.
Daftar Destinasi Wisata Sekitar Homestay Bisma
Berlibur ke Malang belum cukup kalo belum ke Batu Night Spectacular. Destinasi
wisata satu ini memang terkenal memiliki berbagai wahana seru yang bisa memacu
andrenalin.
Di antaranya ada rumah hantu yang luas dan memiliki story telling tersendiri yang
membuatnya terkesan lebih menyeramkan dan menegangkan.
Selain itu ada pula wahana perang laser, roller coaster dan studio 4D yang tak kalah
menarik.
Tak cuma wahana, di BNS juga tersedia spot foto kereta cinderella di taman lampion
menjadikan Anda berada bak di negeri dongeng. Ada pula spot menara eiffel dan
balon udara dengan sensasi atmosfer liburan ke luar negeri. Destinasi wisata ini
sangat dekat dengan Homestay Bisma karena beralamatkan di daerah Oro-oro
Ombo Kecamatan Batu.
Selain di BNS, Homestay Bisma ini juga dekat dengan wisata seperti Jatim Park 2,
Museum angkut, kebun petik apel dan eco green park yang akan membuat liburanmu semakin menarik.

Fasilitas Homestay Bisma Malang

Kamar Tidur
Kamar tidur merupakan fasilitas primer yang ada dalam sebuah penginapan. Jangan
salah, di Homestay Bisma ini tersedia
1 kamar tidur utama yang cukup luas dan satu
kamar tidur lainnya. Dilengkapi dengan kasur yang empuk dan sprei yang wangi
tentu akan menambah kenyamananmu saat berlibur.
2. Ruang Tamu
Berlibur bersama keluarga besar tentu membutuhkan ruang yang besar pula untuk
menginap. Mana lagi kalo bukan Homestay Bisma. Di penginapan ini juga tersedia
ruang tamu yang luas untuk bercengkrama bersama keluarga usai mengunjungi
destinasi wisata. Tak heran, banyak wisatawan yang betah karena ruang yang
nyaman dan hangat.
3. Ruang Tengah
Tak hanya ruang tamu, Homestay Bisma juga dilengkapi dengan ruang tengah yang
tak kalah nyaman untuk berkumpul. Dengan adanya ruang tamu dan ruang tengah,
membuktikan bahwa Homestay Bisma ini bisa bikin suasana liburan serasa di rumah
sendiri.
4. Kamar Mandi
Sudah tersedia kamar tidur, ruang tamu, ruang tengah, belum lengkap dong kalo
belum ada kamar mandi. Nah, di homestay Bisma ini kamar mandinya super
nyaman dan bersih. Tersedia shower dan air hangat loh. Jadi nggak takut mandi
karena hawa dingin kota Batu.
5. Kolam Renang
Fasilitas paling favorit nih ya kolam renang. Siapa yang kalo nyari penginapan selalu
dicek fasilitas kolam renangnya? Nah, ya di homestay Bisma ini memang sudah
lengkap sekali. Kolam renangnya cukup luas dan airnya sering diganti oleh pemilik.
Jadi nggak ada drama kolam renang airnya berwarna hijau lumut nih.
6. Kitchen Set
Tak perlu khawatir urusan makanan, kalo menginap di Homestay Bisma karena
sudah tersedia dapur modern untuk keperluan memasak. Kamu bisa memasak
menu sesukamu dengan fasilitas dapur ini. Betulan hemat, bukan?
7. Halaman Parkir Luas
Di penginapan ini juga tersedia halaman parkir yang cukup luas untuk memarkir
mobil kamu. Tenang, parkirannya super aman karena dilengkapi juga dengan
gerbang. Di kawasan homestay ini juga ada satpam yang berjaga untuk keamanan.
Jadi, sangat aman buat kamu yang bawa kendaraan pribadi.
8. Free Wifi
Saat berlibur tidak perlu sibuk mikirin pengeluaran paket data. Karena di Homestay
Bisma ini juga sudah disediakan wifi gratis untuk penyewa. Kamu bisa upload story
Instagram maupun unggah video Tiktok sebanyak yang kamu mau.
Sistem Pembayaran Sewa Homestay Bisma Malang
1. Dp 40 % dibayarkan saat deal (setuju) dengan villa yang dipilih.

Homestay Bagues Batu Malang

Berlibur ke Kota Batu tapi tidak menginap? Rugi dong! Menginap di Homestay Bagues solusinya. Kota Batu sangat terkenal dengan berbagai macam wisatanya, mulai dari wisata alam hingga wisata buatan manusia. Mungkin masih banyak yang belum tahu, Malang dengan Batu kini berdiri sebagai kota sendiri-sendiri. Meski dahulu Batu adalah bagian dari Kabupaten Malang.